Karya Tulis Ilmiah



HUBUNGAN MANAJEMEN PASIEN SAFETY (SASARAN IV) DENGAN KESELAMATAN PASIEN OPERASI BEDAH MAYOR DI INSTALASI BEDAH SENTRAL RSUD NGUDI WALUYO WLINGI

Prodi : PROGRAM STUDI D-IV KEPERAWATAN MALANG
Pengarang : MAHDA HARIS SEPTYADI
Dosen Pembimbing : Tutik Herawati, S.Kp., MM, Rudi Hamarno, S.Kep., Ns, M.Kep.
Klasifikasi/Subjek : , Manajemen Pasien Safety, Surgical Safety Checklist, Keselamatan pasien operasi
Penerbitan : , Malang: 2017.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Hubungan Manajemen Pasien Safety (Sasaran IV) Dengan Keselamatan Pasien Operasi Bedah Mayor Di Instalasi Bedah Sentral RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. Mahda Haris Septyadi (2017). Skripsi, Program Studi D-IV Keperawatan Malang. Jurusan Keperawatan Malang, Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang Pembimbing (Utama) Tutik Herawati, S.Kp., MM, pembimbing (pendamping) Rudi Hamarno, S.Kep., Ns, M.Kep. Kata Kunci: Manajemen Pasien Safety, Surgical Safety Checklist, Keselamatan pasien operasi Keselamatan pasien didalam dunia kesehatan adalah utama sesuai amanah undang-undang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan manajemen pasien safety (sasaran IV) dengan keselamatan pasien operasi bedah mayor di Instalasi Bedah Sentral RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analitik. dengan sampel sebanyak 25 responden sesuai kriteria inklusi. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan pendekatan Nonprobability Sampling yaitu Purposive Sampling dan Quota Sampling dengan cara mengobservasi tim bedah dalam melaksanakan Surgical Safety Checklist selama proses operasi. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 12 Juni sampai dengan 12 Juli 2017. Hasil penelitian menunjukkan pelaksaan Surgical Safety Checklist sebagian besar dilakukan dengan tepat 84% dan insiden keselamatan pasien yang terjadi pada operasi bedah mayor yaitu 16%. Hasil Uji Statistik Chi Square menunjukkan ada hubungan antara manajemen pasien safety (sasaran IV) dengan keselamatan pasien operasi bedah mayor dimana ρ value = 0,000 < α = 0,05. Pelaksanaan Surgical Safety Checklist oleh tim bedah harus dilaksanakan dengan tepat sesuai SOP. Rekomendasi bagi peneliti selanjutnya dapat dilakukan pengembangan secara mendalam tentang faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan tim bedah dalam melaksanakan Surgical Safety Checklist (SSC) secara tepat.



Lampiran

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]